PERHITUNGAN HARGA POKOK PRODUKSI DAN PENGELOLAAN KEUANGAN PADA USAHA MIKRO KECIL MENENGAH (UMKM) DI KELURAHAN TANGKERANG TENGAH, KECAMATAN MARPOYAN DAMAI, KOTA PEKANBARU

Main Article Content

Candra Irawan
Zubir Zubir
Rahmadewi Rezki M.F
Sabrina Khairannisa
Tri Maharani
Vellya Sandela
M. Sohar Afandi

Abstract

Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) merupakan usaha atau bisnis yang tahan banting. Hal ini dibuktikan ketika krisis ekonomi yang terjadi di Indonesia pada era 98 yang berdampak signifikan terhadap kondisi ekonomi indonesia secara global, namun tidak berdampak langsung terhadap para pelaku usaha mikro.  Semakin berkembangnya suatu usaha, menuntut para pelaku usaha mikro untuk berhubungan dengan pihak eksternal perusahaan. Pihak bank atau lembaga keuangan sebagai pihak eksternal biasanya akan mensyaratkan laporan keuangan untuk menilai kelayakan kredit dari usaha tersebut, sehingga pengelolaan modal kerja dapat diketahui secara jelas. Kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang dilaksanakan di Kelurahan Tangkerang Tengah Kecamatan Marpoyan Damai ini dilakukan langsung dengan cara tatap muka dan melakukan wawancara langsung dengan pemilik UMKM yang menghasilkan perolehan data keuangan yang dapat diolah untuk pembuatan perhitungan harga pokok produksi dan Pengelolaan Keuangan. Serta memberikan penjelasan kepada pelaku UMKM mengenai pentingnya melakukan perhitungan harga pokok produksi agar dapat melihat keadaan harga jual per produknya, hasil dari kegiatan pengabdian masyarakat adalah bahwa manfaat dari perhitungan HPP pada UMKM sangatlah penting, selain untuk membantu pelaku UKM dalam mengetahui biaya-biaya yang diperlukan dan yang dikeluarkan juga membantu pelaku UMKM dalam mengetahui harga jual produk dan pemantuan realisasi biaya produksi. Dimana yang kita ketahui bahwa banyak diantara pedagang UMKM yang tidak mengetahui harga jual dalam suatu produk yang mereka jual sebab, banyak diantara para pedagang UMKM yang menjual produknya sesuai dengan harga pasaran tanpa memperhitungkan biaya produksinya. Tidak hanya itu dengan melakukan Pembuatan Perhitungan HPP pedagang UMKM dapat menentukan harga jual produk tanpa mengikuti harga pasarannya, sebab terkadang harga pasaran juga tidak sesuai dengan perhitungan biaya produksinya


 

Downloads

Download data is not yet available.

Article Details

Section
Articles

References

Bustomi, Muhammad Yazid, dkk, 2021. Pendampingan pembukuan sederhana pada UMKM mitra lembaga pengembangan bisnis Pama Benua Etama (LPB PABANET) Sangatta. Jurnal pengabdian Al-Ikhlas, Volume 6, Nomor 3, April.
Hari Kurnia Krisna, Mella Handayani dan Yusuf Suharso, 2020. Pengenalan Penyusunan Laporan Produksi Berdasarkan Pesanan Untuk Usaha Mikro Kecil Menengah (Umkm) Di Kelurahan Sungai Selayur Kecamatan Kalidoni Kota Palembang. Suluh Abdi, Jurnal Ilmu Pengabdian Kepada Masyarakat, Volume 2, Nomor 2.
Lamirin, L., Wijoyo, H., & Sutawan, K. (2021). ANALISIS PEMASARAN DIGITAL DAN PERKEMBANGAN MENTAL DI PROVINSI RIAU. Jurnal Penelitian dan Pengabdian Kepada Masyarakat UNSIQ, 8(3), 227-231.
Siu, O. C., Wijoyo, H., & Lamirin, L. (2022). Pelatihan Penulisan Buku Dhammaduta Majelis Buddhayana Indonesia Pengurus Cabang Medan. IKRA-ITH ABDIMAS, 5(1), 49-54.
Wijoyo, H. (2020). Socialization Of The Accreditation Asessment System (SISPENA) Of The National Accreditation Board For Early Childhood Education (PAUD) And Non Formal Education (PNF) In Bengkalis, Riau Province. Jurnal Humanities Pengabdian Kepada Masyarakat, 1(1), 23-29.
Wijoyo, H. (2021). Dosen Inovatif Era New Normal. Insan Cendekia Mandiri.
Wijoyo, H., & Haudi, H. (2021, January). PENYULUHAN TEKNIK PEMASARAN KERUPUK RASA JENGKOL “DONG DONG SNACK” PEKANBARU. In PROSIDING SENANTIAS: Seminar Nasional Hasil Penelitian dan Pengabdian kepada Masyarakat (Vol. 1, No. 1, pp. 643-650).